Yankes Habema Disambut Gembira Warga Banggabeak

    Yankes Habema Disambut Gembira Warga Banggabeak
    Yankes Habema Disambut Gembira Warga Banggabeak

    KREPKURI NDUGA – Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) Para Raider 503/Mayangkara Kostrad, sebagai salah satu Satuan Jajaran Komando Operasi HABEMA di Papua, tengah melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan Mobil RI-PNG, khususnya di wilayah Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan. Pada hari Selasa, 22 Oktober 2024, Tim Patroli Satgas Yonif 503 Kostrad menyambangi Kampung Banggabeak, Distrik Krepkuri, dan melakukan pelayanan kesehatan di tengah-tengah kegiatan pengamanan wilayah.

    Atas perintah Komandan Satgas Yonif 503 Kostrad, Letkol Inf Gurbasa Samosir, Tim Patroli telah merencanakan dan menyiapkan rencana kegiatan patroli serta pelayanan kesehatan di Kampung Banggabeak. Personel medis beserta peralatan kesehatan dan obat-obatan diikutsertakan dalam tahap perencanaan dan persiapan tersebut. Kampung Banggabeak yang termasuk dalam daerah terpencil dan rawan terhadap kemungkinan gangguan OPM, memerlukan perhatian Satgas HABEMA, termasuk bidang pelayanan kesehatan.

    Oleh karenanya, saat melihat kehadiran Tim Patroli Satgas Yonif 503 Kostrad di Kampung Banggabeak, maka para warga menyambutnya dengan gembira. Personel Kesehatan yang ikut dalam Tim Patroli, langsung beraksi dengan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap beberapa warga yang mengaku memiliki beberapa keluhan dengan kesehatannya masing-masing. Sebagai ungkapan terima kasih, Bapak Lukas Tabuni, salah satu warga yang diperiksa kesehatannya, menyampaikan, “Terima kasih Komandan 503. Saya merasa sehat. Tuhan memberkati.”

    “Inisiatif Satgas Yonif 503 Kostrad memberikan pelayanan kesehatan di Kampung Banggabeak, merupakan wujud kepedulian TNI dalam memberikan pelayanan kebutuhan dasar masyarakat, guna mendukung program percepatan pembangunan di wilayah Papua”, ungkap Panglima HABEMA, Brigjen TNI Lucky Avianto, pasca menerima laporan pelaksanaan kegiatan (Dansatgas Media HABEMA, Kolonel Arh Yogi Nugroho/ Herman Djide)

    bangga beak indonesia satu
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Kepedulian Abdi Negara : Personil Polri...

    Artikel Berikutnya

    Jamin Keamanan Pilkada di Pulau Sapuka, ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Dukung Pilkada di Pulau Terluar, Kapolsek Liukang Tangaya Terima Bingkisan dari Kapolda Sulsel
    Sebelum Pamit Cuti Pilkada, Bupati Pangkep DR H Muhammad Yusran Lalogau Ucapkan Selamat Hari Tani Nasional 24 September 2024
    DDS dan Patroli di Wilayah Binaan, Bhabinkamtibmas Aipda Amiruddin Laksanakan Cooling System
    Bawaslu Pangkep Awasi Ketat Proses Penyortiran dan Pelipatan 255, 875 Ribu Surat Suara Pilkada
    Pastikan Keamanan Hingga Tengah Malam di Pulau, Polsek Liukang Tangaya Lakukan Monitoring Rapat Pleno PPK
    Polda Sulsel Tetapkan 3 Tersangka Terkait Skincare Ilegal, BPOM Makassar Temukan Kandungan Berbahaya
    PT Semen Tonasa Raih Penghargaan Manajemen Pengelolaan CSR di Fajar Awards 2024
    Kapolda Sulsel Hadir Bersama Kabaharkam Polri  Yang Membuka  Rakernis Korsabhara Baharkam Polri T.A 2024 di Makassar
    Kapolsek Bungoro Hadiri Rapat Persiapan Kunjungan Kerja Kapolda Sulsel di Polres Pangkep
    Sebelum Pamit Cuti Pilkada, Bupati Pangkep DR H Muhammad Yusran Lalogau Ucapkan Selamat Hari Tani Nasional 24 September 2024
    Kajati Sulsel Agus Salim Berbagi Tali Asih Bersama Anak Yatim Piatu di Panti Asuhan Al Huda Malili 
    Judi Sabung Ayam di Kabupaten Pangkep Makin Menjadi Tak Ditertibkan 
    Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya bersama Warga Binaan Bangun Kolaborasi yang Harmonis
    DDS dan Patroli di Wilayah Binaan, Bhabinkamtibmas Aipda Amiruddin Laksanakan Cooling System
    Cegah Judi Online, Dandim 1421/Pangkep Letkol Inf Fajar Laksanakan Inpeksi Dadakan Pemeriksaan HP Kepada Prajuritnya. 

    Ikuti Kami